Desain Apartemen Mungil dengan Mezanin yang Super Cantik

Desain Apartemen Mungil dengan Mezanin yang Super Cantik | Foto artikel Arsitag

Desain apartermen mungil karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Popularitas apartemen semakin meningkat. Gedung apartemen ramai bermunculan, terutama di kota-kota besar. Melihat faktor ekonomis, apartemen itu sendiri identik dengan ukuran yang compact alias mungil.

Berkat perkembangan desain interior di lahan terbatas, ukuran yang mungil bukan lagi halangan untuk menciptakan desain apartemen yang cantik. Buktinya dapat Anda lihat pada desain apartemen mungil di Polandia yang akan kita ulas kali ini. Ukuran apartemen yang super mungil, hanya 52 m2 terlihat super cantik dengan penambahan lantai mezanin. Desain apartemen seperti ini bukan hanya terlihat unik, namun juga mampu memaksimalkan penggunaan area indoor.

Dapur Hitam yang Elegan
Dapur sekaligus ruang makan di lantai dasar, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Dapur sekaligus ruang makan di lantai dasar, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Desain apartemen mungil ini terdiri atas dua level. Pada level paling bawah terdapat dapur hitam yang super elegan. Warna hitam dengan finishing matte memberikan kesan elegan. Warna hitam ini berpadu dengan warna abu-abu pada countertopsdan sebagian warna dinding.

Penggunaan warna hitam dalam ruangan memiliki tujuan ganda, yaitu untuk memberikan tampilan estetis dan pada saat yang bersamaan menjadi pemisah visual fungsi ruangan antara dapur dengan ruang makan yang berada tepat di sampingnya.

Baca juga: 5 Rumah Mini Keren di Indonesia

Ornamen Lampu pada Ruang Makan
Lampu cantik di ruang makan, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Lampu cantik di ruang makan, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Ruang makan yang berada tepat di samping dapur memiliki palet warna cokelat lembut yang terlihat kontras dengan warna hitam pada area dapur. Bentuk meja dan kursi makan dengan kaki-kaki yang ramping membuatnya terlihat ringan. Hal paling menonjol di area ini adalah lampu gantung berwarna emas yang menjadi pusat perhatian.

Sumber Penerangan Alami
Jendela sumber cahaya alami, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Jendela sumber cahaya alami, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Sang desainer yang membuat desain apartemen dua lantai tidak melupakan pentingnya sumber penerangan alami dari sinar matahari. Hal ini ditampilkan dalam dua jendela besar berkarakter tinggi yang berada pada level bawah apartemen. Posisi jendela yang berhadapan dengan tangga mezanin memungkinkan cahaya matahari untuk masuk dan menerangi level bawah serta atas sekaligus.

Baca juga: Desain Apartemen Modern dengan Lantai Warna Hijau yang Bikin Ademvia Hipwee.com
 

Desain Ruang Keluarga di Level Atas
Ruang keluarga di lantai mezanin, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Ruang keluarga di lantai mezanin, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Mezanin pada desain apartemen dipergunakan sebagai ruang keluarga, kamar mandi, dan juga kamar tidur. Pada ruang keluarga terdapat TV, sebuah meja kayu bundar yang unik, dan sofa panjang hijau yang terlihat empuk dan nyaman. Pada sisi lain, terdapat meja panjang yang dipergunakan sebagai area kerja atau belajar. Sementara itu, di pojok ruangan terdapat kursi sudut empuk yang bermanfaat sebagai pojok baca. Untuk tujuan harmonisasi, lantai kayu pada ruang keluarga memiliki warna dan pola yang sama seperti yang ada di level bawah.

Pola Hitam Putih dalam Kamar Mandi
Kamar mandi dengan warna hitam putih, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Kamar mandi dengan warna hitam putih, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Tak lari dari palet warna utama, kamar mandi yang berada di level atas apartemen juga didesain dengan menggunakan kombinasi warna hitam dan putih. Warna hitam dapat dilihat pada lantai, pinggiran bathtub, rak gantung handuk, bahkan menjadi garis sealant pada dinding keramik. Sementara itu, warna putih menjadi warna dasar untuk semua elemen lainnya.

Wastafel vintage dengan kaki mesin jahit kuno, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Wastafel vintage dengan kaki mesin jahit kuno, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Kamar mandi ini juga memiliki sentuhan vintage dengan rasa modern. Hal ini dihadirkan lewat mesin jahit bekas yang disulap menjadi meja sink. Bentuk dan desain mesin jahit yang khas terlihat sangat menonjol di dalam kamar mandi monokrom.

Baca juga: 8 Inspirasi Desain Interior Kamar Tidur Bagi Penyuka Warna Hitam Putih
 

Kamar Tidur yang Nyaman dalam Balutan Warna Pastel
Kamar tidur nyaman bernuansa pastel, karya 3XEL Architekci, via decoist.com

Kamar tidur nyaman bernuansa pastel, karya 3XEL Architekci, via decoist.com
 

Desain apartemen mezanin ini menempatkan kamar tidur di level atas. Warna hijau pastel yang lembut menjadi warna utama dinding kamar tidur. Kamar tidur terbilang sangat minimalis dengan minimnya aksesoris yang dipergunakan. Cukup lampu bulat pada meja di kedua sisi tempat tidur beserta pot tanaman di sudut menjadi penghias utama kamar ini. Satu hal lagi, untuk memastikan ruangan ini mendapatkan penerangan alami yang cukup, sebuah skylight dibuat berada tepat di atas tempat tidur.

Pemilihan warna dan pencahayaan yang cukup sangatlah penting, sehingga apartemen mungil dua lantai dapat terasa nyaman dan lapang tanpa terkesan sumpek. Kuncinya ada pada keseragaman palet warna utama yang dihadirkan di seluruh ruangan. Dengan porsi yang seimbang, warna hitam, putih, dan aksen kayu kompak berinteraksi menjadi dekorasi yang mempercantik ruangan. Didukung sumber pencahayaan alami yang maksimal melalui jendela tinggi maupun skylight, seluruh palet warna terlihat secara jelas dan hidup.

AUTHOR

Rahayu Lestariasih

Seorang Penulis lepas selama lebih dari 5 tahun dan telah menulis berbagai jenis artikel dengan topik yang berbeda. Menyukai dunia freelance yang dinamis