Desain Rumah Modern bernuansa Cokelat Penuh Kehangatan

rumah modern bernuansa cokelat

Ingin membuat suasana yang hangat, alami, dan natural di dalam interior rumah? Untuk mewujudkannya, Anda bisa menggunakan warna cokelat, loh. Dalam psikologi warna, cokelat dihubungkan dengan kekuatan, keamanan, keselamatan, kenyamanan, kehangatan, dan suasana yang membumi.

Warna cokelat juga termasuk warna netral, sehingga cukup mudah untuk digabungkan dengan warna lain serta diaplikasikan pada berbagai gaya ruangan. Salah satu inspirasi interior rumah dengan warna cokelat yang bisa Anda tiru adalah MS House. Rumah dengan konsep desain modern ini menggunakan warna cokelat sebagai warna dasar yang menawan. 

Penasaran seperti apa detailnya? Yuk, simak!

Konsep rumah open plan

Konsep desain open plan tanpa sekat karya Mosu Design Studio via Arsitag

Konsep desain open plan tanpa sekat karya Mosu Design Studio via Arsitag

Desain rumah modern seringkali mengutamakan keterbukaan dan aliran ruang yang lancar. Desain ini sangat cocok untuk rumah dengan luas terbatas. Inilah yang diaplikasikan pada MS House yang merupakan rumah bagi pasangan muda yang menginginkan keterbukaan dan ruangan yang luas tanpa sekat. 

Menggabungkan elemen indoor dan outdoor

Integrasi antara ruang indoor dan outdoor karya Mosu Design Studio via Arsitag

Integrasi antara ruang indoor dan outdoor karya Mosu Design Studio via Arsitag

Tak hanya minim sekat, rumah ini juga mencoba untuk menggabungkan antara area indoor dan outdoor dengan menggunakan pintu kaca geser besar di ruang keluarga yang langsung mengarah ke area taman. Ide desain ini memberikan kesan luas dan terhubung dengan alam di sekitarnya. Cahaya matahari dan udara segar juga bisa masuk secara leluasa ke dalam rumah.

Furnitur Minimalis

Desain furnitur minimalis karya Mosu Design Studio via Arsitag

Desain furnitur minimalis karya Mosu Design Studio via Arsitag

Desain rumah modern dengan nuansa cokelat ini menggunakan furnitur minimalis dengan bentuk sederhana dan garis-garis bersih. Pemilihan furnitur dengan bingkai berwarna cokelat tua atau kayu alami mampu memberikan kesan yang elegan dan terintegrasi dengan baik dalam tema desain.

Bahan Alami

Penggunaan furnitur alami karya Mosu Design Studio via Arsitag

Penggunaan furnitur alami karya Mosu Design Studio via Arsitag

Pemilihan bahan alami seperti kayu, beton, marmet dan serat alami seperti linen, atau anyaman akan memberikan sentuhan alami pada desain rumah. Pilihlah furnitur kayu dengan tekstur yang menarik dan serat kayu yang terlihat untuk menambah kehangatan dan kealamian. Contohnya seperti meja makan ini yang memiliki bentuk unik seperti mempertahankan bentuk asli patahan kayu. 

Sentuhan Tanaman

Sentuhan tanaman hijau karya Mosu Design Studio via Arsitag

Sentuhan tanaman hijau karya Mosu Design Studio via Arsitag

Tambahkan tanaman hijau di dalam rumah untuk memberikan sentuhan alami dan segar. Pilih pot dengan desain modern dan letakkan tanaman di area-area yang strategis, seperti di sudut ruangan atau di sekitar jendela. Tak harus berukuran besar, Anda juga bisa menambahkan tanaman-tanaman hias kecil di atas meja untuk menambah kesan alami dan unsur hijau ke dalam rumah. Perpaduan antara warna cokelat, material alami, dan tanaman sangat pas untuk memberikan kesan alami yang sejuk di interior rumah.

Kamar tidur hangat bernuansa cokelat

Kamar tidur nyaman dan intimate karya Mosu Design Studio via Arsitag

Kamar tidur nyaman dan intimate karya Mosu Design Studio via Arsitag

Kamar tidur modern dengan nuansa cokelat adalah pilihan yang sempurna untuk menciptakan tempat istirahat yang nyaman, hangat, dan mewah. Dalam desain ini, palet warna cokelat yang kaya dan alami digunakan untuk menciptakan suasana yang menenangkan dan intim. 

Pencahayaan kamar yang lembut dan hangat bisa terwujud dengan penggunaan lampu tidur bernuansa kuning. Adanya pintu kaca geser yang langsung menghadap ke area taman juga membuat kamar tidur terkesan lebih luas dan semakin cantik.

Kamar mandi dengan dinding batuan alam

Kamar mandi dengan warna cokelat muda karya Mosu Design Studio via Arsitag

Kamar mandi dengan warna cokelat muda karya Mosu Design Studio via Arsitag

Selain di ruang-ruang utama, kamar mandi di dalam rumah juga masih memiliki nuansa cokelat muda yang menenangkan. Keseluruhan dinding dan lantai kamar mandi menggunakan ubin dari batuan alam yang mampu memberikan kesan alami dan menyatu dengan alam. 

Itulah tadi inspirasi desain rumah modern dengan nuansa cokelat yang penuh dengan kehangatan. Ingin mempelajarinya untuk rumah impian Anda? Yuk, wujudkan keinginan Anda dengan bantuan profesional terbaik di Arsitag.

Butuh bantuan untuk proyek Anda? Dapatkan penawaran dari profesional terpercaya tanpa biaya apapun!
Shasa
AUTHOR
Shasa
press releasekontaksyarat dan ketentuan
© PT Tritama Gemilang Sukses 2016 - 2022 | All rights reserved.
hello world!
Ingin Renovasi Atau Bangun?
Hubungi Kami
Ingin Renovasi Atau Bangun?
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram