Ide Tanaman Hias Meja Belajar untuk Menyegarkan Pikiran Anda

Ide Tanaman Hias Meja Belajar untuk Menyegarkan Pikiran Anda | Foto artikel Arsitag

Desain ruang belajar, karyaMakai Design Company,via Arsitag
 

Kegiatan belajar membutuhkan suasana yang tenang dan nyaman. Oleh karenanya, ruang dan meja belajar harus bisa mendukung suasana tersebut.

Selain menatanya dengan rapi sesuai keinginan, beberapa elemen dekorasi juga bisa ditambahkan, salah satunya ialah tanaman.

Tanaman di ruang dan meja belajar sejatinya tidak hanya sekedar dekorasi untuk meningkatkan estetika. Keberadaan tanaman juga dipercaya bisa meningkatkan kualitas udara ruangan sehingga menyegarkan pikiran untuk produktivitas yang lebih baik.

Namun tentunya tidak semua tanaman adaptif untuk diletakkan di dalam ruangan. Nah! sebagai referensi, berikut beberapa jenis tanaman hias yang cocok untuk menghiasi ruang dan meja belajar Anda.

1. Palem Kuning
Tanaman ruang belajar, karya HelloEmbryo, via Arsitag

Tanaman ruang belajar, karyaHelloEmbryo,via Arsitag
 

Palem kuning merupakan salah satu jenis tanaman yang bisa dijadikan tanaman hias indoor. Tanaman ini memiliki karakter tropis yang kuat sehingga bisa mengubah suasana ruang menjadi lebih hijau dan segar.

Pada ruang belajar, palem kuning bisa dilerakkan di sudut ruang, area transisi, atau samping meja belajar. Penempatan palem kuning di ruang belajar seperti ini sangat membantu meningkatkan produktivitas karena ketika mata lelah, Anda bisa langsung melihat warna hijau natural sehingga mata dan pikiran kembali segar.

2. Philodendron Mican
Tanaman indoor untuk ruang belajar, foto oleh Sanni Sahil, via Unsplash

Tanaman indoor untuk ruang belajar, foto olehSanni Sahil,via Unsplash
 

Popularitas Philodendron memang tidak bisa diragukan lagi. Karakter daunnnya yang khas merupakan daya pikat tanaman tropis ini. Apalagi, Philodendron juga termasuk tanaman indoor sehingga banyak dipakai sebagai dekorasi ruang.

Philodendron sendiri ada banyak jenisnya, salah satu yang menarik untuk menghiasi meja belajar ialah Philo Mican. Philodendron satu ini termasuk tanaman rambat sehingga dibutuhkan media rambat yang bisa dikreasikan sendiri.
 

Baca juga: 5 Desain Kamar Tidur Sekaligus Ruang Belajar yang Super Nyaman
 

3. Dracaena
Tanaman di meja belajar, foto oleh Slava Keyzman, via Unsplash

Tanaman di meja belajar, foto olehSlava Keyzman,via Unsplash
 

Meja belajar yang polos tanpa dekorasi mungkin akan terlalu membosankan. Tetapi dengan sentuhan kecil dari tanaman Dracaena maka meja belajar akan jauh lebih segar dipandang.

Tanaman Dracanea juga dianggap mampu menyaring debu dan kotoran sehingga udara sekitar meja belajar lebih bersih. Oleh karenanya, daun Dracaena harus rutin dibersihkan dengan lap agar tetap cerah dan sehat.

4. Dieffenbachia
Desain ruang kerja, karya Makai Design Company, via Arsitag

Desain ruang kerja, karyaMakai Design Company,via Arsitag
 

Dieffenbachia atau akrab juga disebut daun bahagia merupakan jenis tanaman indoor yang cocok menghiasi ruang dan meja belajar.

Daunnya yang bercorak hijau putih, memberi kesan atraktif dan semarak. Daunnya yang lebar juga menjadikan tanaman ini mudah dikenali dan langsung memberi nuansa natural pada ruang.

Perawatannya pun sederhana, karena justru Dieffanbachia tidak membutuhkan air yang terlalu banyak dan justru tidak perlu sinar matahari langsung.

5. Pachira Aquatica dan Sukulen Tasbih
Desain ruang belajar, karya HelloEmbryo, via Arsitag

Desain ruang belajar, karyaHelloEmbryo,via Arsitag
 

Pernah dengan tanaman pohon uang? Ya, itu adalah Pachira Aquatica. Dinamakan pohon uang karena dalam fengsui, tanaman ini dianggap bisa membawa kemakmuran. Sebagai tanaman di ruang belajar, Pachira juga sangat tepat karena mampu tumbuh baik di ruangan minim cahaya.

Selain Pachira, dekorasi tanaman sukulen tasbih juga menarik untuk memberi efek juntai di lemari atas meja belajar.

6. Kaktus Mini
Rak kaktus di atas meja, foto oleh Farrel Nobel, via Unsplash

Rak kaktus di atas meja, foto olehFarrel Nobel, via Unsplash
 

Tak lengkap rasanya jika membahas tanaman hias atas meja jika tidak memasukkan kaktus mini. Ya, tanaman kaktus mini sangat menarik untuk dijadikan dekorasi karena memiliki bentuk dan warna yang beragam, serta sangat adaptif untuk lingkungan ruang.

Tanpa perlu sering disiram, kaktus tidak perlu perawatan yang ekstra. Apalagi, kaktus dikenal mampu menyerap polutan dan radiasi dari perangkat elektronik seperti laptop sehingga cocok diletakkan di atas meja belajar.
 

Baca juga: Inspirasi Desain Meja Belajar Anak Minimalis untuk Kesayangan Anda
 

7. Janda Bolong
Pot tanaman di dekat jendela, foto oleh Mikey Harris, via Unsplash

Pot tanaman di dekat jendela, foto olehMikey Harris, via Unsplash
 

Jenis Philodendron yang sekarang dikenal dengan sebutan janda bolong ini memang sangat menarik. Karakter daun yang berlubang-lubang menjadikannya unik untuk dijadikan tanaman hias. Meletakkan tanaman ini di meja belajar cocok menjadi alternatif untuk membuat suasana meja belajar lebih menarik dan berbeda. Jangan lupa untuk sering membersihkan daun-daunnya agar tetap mengkilap dan cerah.

Ada banyak pilihan jenis tanaman yang bisa dipakai untuk menghias meja belajar, bukan? Selain tanamannya itu sendiri, pot yang dipakai juga harus diperhatikan karena bisa menunjang keindahan tampilan tanaman.

AUTHOR

Tarmizi

Penulis adalah lulusan Arsitektur Lanskap yang juga menggemari dunia penulisan sejak bangku kuliah. Kegemarannya ini membuat penulis aktif sebagai freelancer untuk menulis konten di berbagai website. Ilmu seni, arsitektur, dan tanaman yang didapat selama mengenyam pendidikan juga menjadi modal untuk tulisan-tulisannya.