Kesederhanaan yang Indah dari Desain Interior Minimalis BBA-Hikari House

Kesederhanaan yang Indah dari Desain Interior Minimalis BBA-Hikari House | Foto artikel Arsitag

Cover : Interior kamar tidur minimalis karya Alpha Interdesign dengan Pranala Associates. Foto oleh Mario Wibowo (Sumber: arsitag.com).
 

Desain interior minimalis sudah dikenal dengan desainnya yang sederhana dan mengedepankan fungsi. Ternyata dari kesederhanaan yang fungsional itu, dapat terlahir desain yang indah. Kolaborasi Alpha Interdesign dengan Pranala Associates menciptakan desain interior BBA-Hikari House bergaya minimalis yang sederhana, namun nyaman dan estetis. Bagaimana desain interior minimalis yang sederhana, fungsional, namun estetis? Mari kita berkeliling BBA-Hikari House dalam artikel ini dan sama-sama belajar dari desain minimalis-nya yang memukau!  

1. Keindahan cahaya alami sebagai estetika interior minimalis

Skylight yang menciptakan bayangan yang memukau (Sumber: arsitag.com)Skylight yang menciptakan bayangan yang memukau (Sumber: arsitag.com)
 

Sebagaimana terlihat dari foto oleh Mario Wibowo di atas, cahaya yang berselingan dengan bayangan menciptakan garis-garis minimalis yang memukau. Efek bayangannya pun dinamis, berubah sesuai posisi dan sudut cahaya matahari yang berganti dari pagi hingga sore hari. Keindahannya yang alami menjadi estetika desain interior minimalis, bukti pentingnya tata pencahayaan alami selain sebagai penerangan untuk ruang.

2. Ruang keluarga minimalis

Desain interior minimalis ruang keluarga (Sumber: arsitag.com)Desain interior minimalis ruang keluarga (Sumber: arsitag.com)
 

Rak TV yang di-customised sesuai kebutuhan akan jauh lebih memuaskan keinginan desain daripada rak yang sudah jadi yang dijual di toko perabotan. Memang harganya biasanya lebih mahal dari desain global, tetapi pastinya sangat fungsional dan bermanfaat lebih optimal.

Rak TV minimalis di ruang keluarga minimalis yang nyaman (Sumber: arsitag.com)Rak TV minimalis di ruang keluarga minimalis yang nyaman (Sumber: arsitag.com)
 

Ukuran dan perletakan rak disesuaikan dengan kebutuhan dan ukuran ruang. Seimbang dan menyatu dengan elemen ruang lainnya. Rak menyatu dengan salah satu dinding, mendapat sorotan dari tiga lampu yang menerangi dari plafon.

3. Ruang makan semi-outdoor yang nyaman

Ruang makan dengan konsep semi-outdoor (Sumber: arsitag.com)Ruang makan dengan konsep semi-outdoor (Sumber: arsitag.com)
 

Ruang makan diposisikan bersebelahan dengan ruang terbuka. Akses optimal didapat dari pintu kaca lipat yang berdimensi lipat. Selain sebagai akses view, pintu kaca ini menjadi akses pencahayaan dan sirkulasi udara alami.

Dimensi meja makan cukup untuk 6 orang dengan bentuk persegi panjang yang sederhana. Bahan kayu jati yang kokoh dengan karakter urat kayu yang menawan ditampilkan dalam warna aslinya. Walau bentuknya sederhana namun aura elegan memancar menciptakan keindahan yang alami. Tiga buah lampu gantung dengan armatur berbentuk tabung memperkuat posisi meja makan sebagai primadona di ruang makan.
 

Baca juga: Bagaimana Cara Mendekorasi Ruang Makan agar Kelihatan Mewah dan Elegan
 

4. Taman minimalis ‘interior garden’ yang mempesona

Taman minimalis di bawah skylight (Sumber: arsitag.com)Taman minimalis di bawah skylight (Sumber: arsitag.com)  
 

Aneka tanaman kaktus menghiasi interior garden minimalis. Taman kering ini menjadi point of interest yang memperkuat estetika dalam ruang. Apalagi di bawah sorotan cahaya dari skylight, taman kering ini memancarkan keindahannya yang memukau.

Skylight bukan sekedar sumber penerangan untuk ruang, tetapi sebagai sumber cahaya yang berperan penting dalam proses fotosintesis. Cara cerdik untuk menghadirkan keindahan sekaligus pencahayaan alami bagi ruang.
 

Baca juga: Bukan Rumah Pohon, Tetapi Pohon Dalam Rumah 
 

5. Dapur minimalis yang simpel nan elegan

Sebuah desain minimalis dapat diakui berhasil menunjukkan jati diri gayanya jika berhasil memanfaatkan setiap elemen dalam ruang berfungsi dengan optimal. Dapur minimalis dengan clean look menciptakan kesan bersih dan elegan. Garis-garis vertikal yang terbentuk dengan sendirinya sebagai pembatas antar kabinet, menjadi penegas gaya minimalis.
Dapur minimalis yang simple nan elegan (Sumber: arsitag.com)
 

Sebuah desain minimalis dapat diakui berhasil menunjukkan jati diri gayanya jika berhasil memanfaatkan setiap elemen dalam ruang berfungsi dengan optimal. Dapur minimalis dengan clean look menciptakan kesan bersih dan elegan. Garis-garis vertikal yang terbentuk dengan sendirinya sebagai pembatas antar kabinet, menjadi penegas gaya minimalis.

Tata pencahayaan yang baik untuk dapur minimalis (Sumber: arsitag.com)Tata pencahayaan yang baik untuk dapur minimalis (Sumber: arsitag.com)
 

Cahaya alami dari jendela besar berbentuk persegi besar yang sederhana, membuat ruang terang dan terasa lebih luas. Selain sebagai akses cahaya, jendela geser ini menjadi ventilasi agar udara di dapur dapat berganti dengan baik.

Dapur minimalis “clean look” dengan desain super simpel (Sumber: arsitag.com)Dapur minimalis “clean look” dengan desain super simpel (Sumber: arsitag.com)
 

Walau tampaknya sederhana, rak dapur yang menempel di dinding membuat ruang lebih rapi. Bahan kayu yang mendominasi memanfaatkan keindahan urat kayu sebagai elemen estetika yang fungsional.
 

Baca juga: Pesona Material Kayu untuk Mempercantik Tampak Depan Rumah Minimalis Anda
 

6. Desain area pintu masuk yang memukau

Pintu dengan area masuk yang menawan (Sumber: arsitag.com)Pintu dengan area masuk yang menawan (Sumber: arsitag.com)
 

Bahan beton mendominasi area masuk BBA-Hikari House. Sambungan antar blok beton sengaja diekspos sebagai elemen estetika bergaya minimalis. Pintu kayu kembali menonjolkan keindahan urat kayu, ditopang rangka besi yang kokoh dengan warna hitam yang memukau.

Terangnya cahaya dari skylight di pinggir salah satu sisi plafond, memberi efek signifikan terhadap gelap terangnya area pintu masuk, terutama di siang hari.

7. Desain interior kamar minimalis yang sehat

Kamar tidur minimalis dengan sistem ventilasi dan pencahayaan yang baik (Sumber: arsitag.com)Kamar tidur minimalis dengan sistem ventilasi dan pencahayaan yang baik (Sumber: arsitag.com)
 

Kamar tidur dikatakan sehat bila bersih, tidak lembab, dan nyaman. Sinar matahari yang cukup dan sirkulasi silang yang baik membuat kamar tidur menjadi sehat dan tidak lembab. Jendela besar di sebelah taman bukan lagi sekedar untuk penerangan dan penghawaan alami tetapi juga sebagai akses view yang menampilkan keindahan taman yang asri dengan warna hijau yang menyegarkan mata.

Desain interior minimalis yang sederhana namun indah (Sumber: arsitag.com)Desain interior minimalis yang sederhana namun indah (Sumber: arsitag.com)
 

Desain interior minimalis menampilkan kesederhanaan yang indah sekaligus nyaman bagi penghuninya. Keindahan tercipta dari pengoptimalan setiap elemen ruang untuk mewadahi kebutuhan secara jujur. Cerdik dan jujurlah dalam mewadahi fungsi, ciptakanlah desain kreatif yang orisinil dan memukau. Mari terus berkarya!

AUTHOR

Joyce Meilanita

Joyce Meilanita adalah satu-satunya mahasiswa Arsitektur'95 Institut Teknologi Indonesia yang lulus di tahun 1999. Pernah magang dalam Jadena Project PT. Schering Jerman-Indonesia di tahun 1998. Penyuka aljabar ini aktif mengajar bimbel sejak 1988 dan telah membuat 420 soal untuk ujian masuk Sekolah Tinggi Akuntansi Negara. Ia juga sudah menerjemahkan 41 dokumen berbahasa Inggris untuk Tung Desem Waringin. Kecintaan akan dunia arsitektur menyemangatinya untuk terus membagi dan memperluas wawasan serta pengetahuannya lewat berbagai artikel yang ditulisnya untuk arsitag.com. "Always trying to do my best in God's will n bless" itulah motto hidupnya.