Bagaimana Cara Mendekorasi Lemari Buku Minimalis agar Tampil Kece

Bagaimana Cara Mendekorasi Lemari Buku  Minimalis agar Tampil Kece | Foto artikel Arsitag

Lemari buku minimalis, foto oleh Michael Descharles, via Unsplash


 

Mendekorasi lemari buku minimalis terdengar mudah. Anda cukup memenuhinya dengan semua buku dan berbagai dekor bukan? Ternyata, ada berbagai hal yang perlu menjadi bahan pertimbangan dalam menciptakan tampilan lemari buku yang kece. Beberapa tips berikut dapat membantu Anda mendekorasi lemari buku dengan tampilan minimalis yang menawan.

Memilih Benda-benda untuk Lemari Buku Minimalis Anda
Buku dan bingkai foto sebagai pengisi lemari buku, foto oleh Toby, via Unsplash

Buku dan bingkai foto sebagai pengisi lemari buku, foto oleh Toby, via Unsplash
 

Hal pertama yang perlu Anda persiapkan untuk mendekorasi lemari buku minimalis adalah memilih benda-benda yang akan diletakkan di dalamnya. Apa saja?

  • Buku. Rak buku tanpa buku tentu saja akan terlihat aneh.  Siapkan semua buku yang ada, besar, kecil, lama, baru, hardcover ataupun tidak. Pajang buku-buku tersebut secara horizontal dan vertikal untuk menciptakan visual interest.
  • Bingkai foto. Penempatan terbaik untuk bingkai foto adalah berada pada level ketinggian pinggang hingga mata. Batasi jumlah bingkai foto berukuran kecil, karena akan terlihat berantakan.
  • Karya seni/item dekorasi. Manfaatkan karya seni dalam berbagai bentuk dan rupa. Mulai dari lukisan, vas, patung mungil, atau mangkok antik sebagai bagian dekorasi rak buku minimalis Anda.
  • Keranjang dan boks. Kedua item ini terlihat keren untuk lemari buku minimalis Anda. Tampilan yang oke serta kemampuannya untuk menyimpan banyak benda, membuatnya menjadi pilihan tepat. Tidak hanya itu, keduanya tersedia dalam berbagai pola, warna, dan tekstur untuk mempercantik tampilan. Sebagai aturan umum, letakkan keranjang atau boks berukuran besar di bagian bawah lemari agar lebih mudah diakses.
     

Jangan Penuhi Lemari Buku

Jarak antara item di lemari buku, Via Instagram.com / @by_mirka 


Jangan penuhi lemari buku minimalis dengan semua buku dan item yang ada. Pilah dan pilih benda-benda yang akan diletakkan di dalamnya. Sisakan ruang kosong di antara semua item tersebut. Lemari yang penuh dengan item akan membuat mata kewalahan dalam melihatnya dan menganggapnya sebagai sebuah kekacauan.
 

Baca juga: Cara Desainer Memanfaatkan Pojok Ruangan Rumah dengan Cantik
 

Variasikan Tinggi dan Kedalaman
Permainan tingi dan kedalaman dengan layering rak buku minimalis, foto oleh Spacejoy, via Unsplash

Permainan tingi dan kedalaman dengan layering rak buku minimalis, foto oleh Spacejoy, via Unsplash
 

Variasikan tinggi dan kedalaman item dalam lemari buku minimalis. Sandingkan tumpukan buku dengan item mungil. Tambahkan mangkuk atau vas untuk menambahkan ketinggian di atas tumpukan buku. Untuk memberikan variasi kedalaman lemari, mainkan aspek layering. Tempatkan sebuah item berukuran besar seperti lukisan atau bingkai foto dan tempatkan item mini di depannya. Trik seperti ini dapat membantu menciptakan visual interest bagi mata yang memandang.

Ciptakan Skema Warna
Skema warna coklat pada rak buku minimalis, foto oleh Mindspace Studio, via Unsplash

Skema warna coklat pada rak buku minimalis, foto oleh Mindspace Studio, via Unsplash
 

Ciptakan skema warna untuk membuat lemari buku minimalis Anda lebih keren. Sebagian orang mungkin memilih skema warna monokrom hitam dan putih, yang menyebabkan semua item yang berada dalam lemari memiliki nuansa warna tersebut. Padahal, lemari buku yang dikonsep secara khusus bakal menunjang tampilan desain ruang keluarga, lho. Cobalah menggunakan varian satu atau dua warna lainnya untuk mendominasi lemari. Atau, Anda juga dapat mengelompokkan buku dan item sesuai dengan rentang warnanya. Hal ini akan terlihat lebih nyaman dan indah dipandang.

Tampilan yang Kontras

Kontras dalam warna, Via Instagram.com / @layeredindesign 


Kontras menjadi salah satu aspek penting dalam dekorasi. Tampilan yang kontras pada penataan lemari buku ruang keluarga dapat diciptakan dengan berbagai cara. Misalnya, dengan meletakkan item berbentuk lingkaran atas tumpukan buku persegi panjang, vas kaca mungil di tengah-tengah susunan buku dengan sampul kulit, dan berbagai tampilan kontras lainnya. Anda bisa memainkan aspek kontras ini dari segi warna, bentuk, ataupun tekstur.
 

Baca juga: Ide Kreatif Mendesain Rak Buku Idaman Cantik untuk Perpustakaan Pribadi Anda
 

Dominasi Buku
Penataan buku yang beragam untuk tampilan menawan, foto oleh Javier Vinals, via Unsplash

Penataan buku yang beragam untuk tampilan menawan, foto oleh Javier Vinals, via Unsplash
 

Bila Anda ingin memaksimalkan lemari buku untuk menyimpan semua buku, maka lakukan saja. Pastikan untuk membuatnya terlihat lebih menarik dengan penataan yang tepat. Tata sebagian buku secara vertikal, sementara sebagian lagi secara horizontal. Tambahkan item lain seperti bingkai foto atau item dekorasi lain untuk memecah kekakuan tampilan dari semua buku-buku tersebut. Hal ini akan membuatnya terlihat lebih menarik.

AUTHOR

Rahayu Lestariasih

Seorang Penulis lepas selama lebih dari 5 tahun dan telah menulis berbagai jenis artikel dengan topik yang berbeda. Menyukai dunia freelance yang dinamis